BidikhukumNews.com, Cianjur
Hari ini (12 Juli) Kabupaten Cianjur peringati Hari Jadi Cianjur (HJC) ke- 346 tahun 2023. HJC yang bertepatan dengan Hari Koperasi ke-76. Forkopimda Cianjur maupun 32 Forkopimcam memperingatinya dengan upacara, sementara peserta upacara menggunakan pakaian adat Sunda.
Dalam peringatan HJC ke 346 para camat termasuk Camat Sukaresmi membacakan sambutan
Bupati Cianjur Herman Suherman dengan teks bahasa Sunda. Sekaligus mengumumkan penganugerahan dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dan Cianjur telah meresmikan Koperasi BMC.
“Alhamdulillah Cianjur tahun ini telah mendapat penghargaan berupa Penganugerahan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK atas kesuksesan dalam bidang pengelolaan APBD Kabupaten Cianjur tahun 2022,” tutur Camat Sukaresmi Latip Ridwan seusai upacara HJC ke 346 di lapangan Karangpakuon Cikanyere. Rabu (12/7/2023)
Selain itu, kata Camat, seperti diketahui masyarakat Cianjur, bahwa di tanggal 12 Juli selain HJC bertepatan juga dengan Hari Koperasi Nasional.
“Hari Koperasi saat ini yang ke 76 bertemakan Kemajuan Koperasi Kunci Kesejahteraan Masyarakat.
Alhamdulillah Cianjur telah meresmikan Bisnis Manjur Competition (BMC) membuktikan bahwa pemerintah Cianjur mendukung koperasi guna memajukan masyarakat Cianjur,” katanya
Lanjut Camat, HJC ke -346 tahun 2023 ini mengambil tema Bangkit Bersama Mewujudkan Cianjur Manjur dan Berakhlakul Mulya.
“Ceuk Saha Cianjur Tumpur, Nu Puguh Cianjur Subur. Ceuk Saha Urang Cianjur Joledar, Nu Puguh Urang Cianjur Motekar”. Pungkasnya (YAN)